baznas bojonegoro

BAZNAS Bojonegoro sosialisasikan pembentukan UPZ Masjid kepada seluruh Takmir Masjid Se-Kecamatan Kepohbaru

08/06/2024 | Humas

BAZNAS Bojonegoro sosialisasikan pembentukan UPZ Masjid kepada seluruh Takmir Masjid Se-Kecamatan Kepohbaru

Gencarkan pengumpulan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) dari Masjid, BAZNAS Bojonegoro giat lakukan sosialisasi kepada seluruh takmir masjid se kecamatan Kepohbaru pada Jum'at, (7/6).

Sosialisasi ini berlokasi di Masjid Besar Baiturrohim Desa Kepoh Kecamatan Kepohbaru.

Adapun pelaksanaannya dimulai pukul 13.30 hingga 15.30 WIB. Sosialisasi tersebut dihadiri kurang lebih 80 takmir masjid di kecamatan Kepohbaru.

Ketua BAZNAS Bojonegoro Bapak Drs. H. Wakhid Priyono mengaku sangat senang dan antusias karena para takmir masjid banyak yang hadir untuk mengikuti acara sosialisasi ini.

Pemateri utama disampaikan oleh Bapak Wakhid Priyono mengenai pentingnya masjid yang harus segera dibentuk UPZ. Agar dalam pengelolaan ZIS sudah menjadi amil resmi/syar'i.

Pemateri kedua yakni Waka II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bapak H. Kun Sucahyono, M.MKes., mengenai tata cara pengelolaan pendistribusian UPZ Masjid

Adapun materi terakhir yaitu terkait pelaporan UPZ Masjid kepada BAZNAS Bojonegoro yang disampaikan oleh tim pelaksana BAZNAS Bojonegoro.

Selepas penyampaian materi juga dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Para takmir aktif dalam bertanya dan diskusi.

Adanya sosialisasi ini diharapkan seluruh masjid dapat terbentuk UPZ. Tak hanya itu, nantinya BAZNAS juga akan sosialisasi di seluruh kecamatan di kabupaten Bojonegoro, sehingga target pengumpulan off balance sheet masjid di seluruh kabupaten Bojonegoro sebesar 12 Miliar dapat tercapai.

Copyright © 2022 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ